5 Keuntungan Belanja Online di MakeupAddict Indo

Bulan lalu saya menghadiri peluncuran beauty e-commerce baru, MakeupAddict Indo, yang turut didukung oleh Clozette Indonesia di Chatter Box Plaza Senayan. Bernaung di bawah PT Teguh Pesona, MakeupAddict Indo menawarkan pengalaman belanja online yang aman, praktis, dan terpercaya. Karena itu, sepulang dari acara kumpul-kumpul dan bincang-bincang kosmetik, saya pun langsung membuka situsnya dan mencoba memesan barang yang saya incar sedari lama.

makeupaddict indo
Kalau cewek kumpul…
makeupaddict indo
Ketemu teman baru

Berdasarkan pengalaman itu, berikut 5 keuntungan belanja di situs MakeupAddict Indo yang berlogo tengkorak berpita merah jambu ini.

1. Produk dijamin asli

ohelterskelter.com makeupaddict indo

MakeupAddict Indo merupakan distributor resmi untuk beberapa merek kosmetik dari luar negeri, seperti TheBalm, BYS, Absolute New York, dan VOV. Jadi, keaslian produknya terjamin karena mengimpor langsung dari perusahaan resminya. Tak perlu ragu seperti saat belanja kosmetik di Instagram. Tak sabar menunggu merek-merek lain yang bakal muncul di situs ini.

2. Terdaftar di BPOM

Setiap produk resmi yang masuk Indonesia harus lulus sertifikasi BPOM, dan MakeupAddict Indo sudah mengantonginya.

3. Pemesanan mudah dan praktis

makeupaddict

Cara belanja di situsnya mudah banget, dengan tampilan situs yang ramah pengunjung dan tidak rumit. Begitu pula cara pembayaran yang bekerja sama dengan beberapa bank, baik dengan transfer langsung ataupun kartu kredit.

makeupaddict indo
Bank yang dilayani

4. Harga bersaing dan sering diskon

ohelterskelter.com makeupaddict indo

Setelah dibandingkan dengan harga di situs lain, ternyata harga di MakeupAddict Indo lebih murah. Dan sering banget diadakan diskon, seperti yang saat ini berlangsung dalam rangka Tujuh Belasan.

5. Pesanan aman dan cepat sampai

ohelterskelter.com makeupaddict indo

Ada beberapa metode pengiriman barang yang dilayani, dari yang reguler sampai tiba hari itu juga. Kalau mau cepat sampai, ya, harus keluar biaya lebih. Tinggal klik dan barang sampai di tangan. Kalau ada produk yang rusak, bisa langsung dikembalikan untuk ditukar dengan yang baru.
makeupaddict indo
Pengemasan yang rapi.

Dan senang sekali waktu pesanan saya tiba tepat waktu. Selama ini penasaran ingin mencoba produk TheBalm yang berasal dari Amerika Serikat. Merek ini unik sekali karena semua produknya bergambar komik retro dan diberi nama-nama karakter. Saya memesan Mari Lou Manizer, Meet Matte Hughes Commited, dan Sunflower Skin Clarifier. Sejauh ini saya suka ketiganya.

Mari Lou Manizer adalah highlighter yang cocok dipakai sehari-hari karena berkesan alami. Meet Matte Hughes Commited bernuansa nude agak pink, cocok juga untuk sehari-hari dan walaupun tipe matte, tidak bikin bibir kering dan tidak berat serta tahan lama. Sunflower Skin Clarifier adalah toner untuk kulit kombinasi, biasanya saya pakai setelahΒ micellar water dan aromanya enak dan lembut di wajah.

Buat yang penasaran, langsung saja bikin akun di www.makeupaddict.co.id dan dapatkan produk yang diincar selagi diskon!

ohelterskelter.com makeupaddict indo
Hepi habis belanja makeup! πŸ™‚

Giveaway Time!

Ada sedikit oleh-oleh dari perjalanan saya ke Thailand beberapa waktu lalu. Berikut langkah-langkahnya.

  1. FollowΒ TwitterΒ @yukianggia,Β InstagramΒ @yukianggia,Β danΒ likeΒ pageΒ Helter Skelter, laluΒ subscribeΒ ke blog ini (ada di sidebar).
  2. Ceritakan pengalamanmu belanja kosmetik secara online di kolom komentar.
  3. Kuis ditutup pada 20 Agustus 2017 dan diumumkan 21 Agustus 2017 di Instagram Stories.
  4. Selamat mengikuti dan semoga beruntung!

HadiahnyaΒ adalah empat buah masker Esfolio (Korea) untuk 1 orang pemenang.

makeupaddict indo
Buat yang hobi maskeran…

a travel writer and blogger who have a big passion for writing and editing, social media, and photography.

Related Posts